Bhabinkamtibmas Bener Ungaran: Waspadai Belanja Online

Halalbihalal di Manunggal Asri Bener, Tengaran, Ungaran, Kabupaten Semarang

APAAJA.NET – TENGARAN – UNGARAN – Ada pemandangan yang berbeda saat puluhan warga di Perumahan Taman Manunggal Asri, Perum Karebet dan Perum Kanigoro Tugu Bener, Tengaran, Kabupaten Semarang, mengikuti acara halal bi halal, Sabtu (26.4.2025) malam.

Dalam kegiatan rutin yang digelar warga perumahan itu hadir juga anggota Bhabinkamtibmas desa Bener kecamatan Tengaran Aiptu Much Ihwanto dan Babinsa Sertu Ribut. Keduanya bahkan memberikan sambutan dan pesan kamtibmasnya.

Kehadiran mereka tentu saja menunjukkan kekompakan serta sinergitas TNI Polri demi terwujudnya situasi kamtibmas di wilayah yang aman dan kondusif sehingga warga masyarakat dapat nyaman dalam beraktifitas.

Dalam sambutanya, Bhabinkamtibmas Bener Aiptu Ihwanto mengatakan pentingnya warga (khususnya ibu ibu) lebih berhati hati saat melakukan transaksi pembelian melalui belanja online, karena saat ini kerap terjadi penipuan.

“Saat ibu ibu akan berbelanja ada baiknya dicek dulu tokonya, melalui komen ratingnya, jika bagus bisa dilanjut, sehingga tidak terjadi kasus penipuan saat belanja online” ujar Ihwanto yang didampingi oleh Sertu Ribut.

Ihwanto mencontohkan awal tahun lalu ada warga Tengaran yang tertipu saat belanja online, Setelah uang ditransfer barang tak kunjung tiba. saat dihubungi melalui HP penjual sudah tidak aktif. ”Jangan sampai kasus pembelian online bodong menimpa bapak ibu semua” pesan Ihwanto.

Senada, anggota Babinsa Bener Sertu Ribut juga menyampaikan pesan terkait perubahan cuaca ekstrim yang terJadi sAat ini, dimana bulan Mei sampai Juli nanti cuacanya tidak menentu, dikhawatirkan akan berpengaruh pada kesehatan. “Kami berharap yang hadir malam ini bisa mengantisipasi sehingga badan tetap sehat dan jangan lupa berolah raga” ujarnya.

Ketua RT 5, RW 4 perum Taman Manunggaal Asri, Dusun Tugu Bener, Arief Syarifudin menyambut baik kehadiran petugas saat acara Halal Bihalal di lingkunganya.

Menurutnya kerja sama ini sudah berlangsung sejak dirinya menjabat sebagai ketua RT.

Sementara itu salah seorang warga, Wiaji Aji Wijaya sangat mengapresiasi atas kehadiran petugas dalam acara Halal Bihalal.

Menurutnya kehadiran mereka yang telah memberikan masukan dan informasi akan bahaya jual beli online dirasa sangat bermanfaat.

“Atas informasi yang telah diberikan bapak Bhabinkamtibmas saya jadi semakin waspada akan prakrek jual beli online yang kerap membawa korban” ujar Aji panggilan akrabnya

Pantauan wartawan acara semakin hikmad dengan menghadirkan dai akang Abi Much Albar Abdul Jabar dari Purwakarta yang menyampaikan materi Makna Halal Bihalal..***

Related Posts

9 Hadis tentang Keutamaan Berbakti pada Orang Tua
  • April 28, 2025

APAAJA.NET – Berbakti kepada orang tua adalah salah satu kewajiban mulia yang diperintahkan dalam Islam. Bahkan, berbakti kepada orang tua merupakan salah satu amal yang memiliki kedudukan sangat tinggi di…

Read More

Continue reading
Ini 6 Cara Memilih Hewan Kurban yang Tepat dan Sesuai Syariat
  • April 28, 2025

APAAJA.NET – 6 Cara Memilih Hewan Kurban yang Tepat dan Sesuai Syariat Ibadah kurban di Hari Raya Idul Adha bukan sekadar tradisi tahunan, melainkan wujud kepatuhan umat Muslim terhadap perintah…

Read More

Continue reading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *