
APAAJA.NET – Satu lagi camilan sekaligus lauk pendamping nasi yang wajib kamu coba di rumah Resep Tahu Cabe Garam. Rasanya gurih, teksturnya renyah di luar tapi lembut di dalam, ditambah aroma bawang dan pedasnya cabai bikin susah berhenti makan!
Cocok buat camilan santai, teman makan nasi, atau sajian saat kumpul bareng keluarga. Nggak perlu repot, kamu bisa bikin tahu cabe garam ini dalam waktu kurang dari 30 menit saja. Resep ini terinspirasi dari pengguna Cookpad @rainna dan bisa jadi andalan kapan saja.
Baca Juga: Bahaya Iklan Obat dan Suplemen: Ini Cara Menghindarinya
Bahan-Bahan Tahu Cabe Garam (Untuk 6 Porsi):
-
5 kotak tahu putih, potong dadu
-
10 sdm tepung maizena
-
1 sdt bawang putih bubuk
-
Garam dan merica bubuk secukupnya
-
10 buah cabai rawit merah
-
3 siung bawang putih
-
2 batang daun bawang, iris tipis
-
Minyak goreng secukupnya
Langkah-Langkah Membuat Tahu Cabe Garam:
1. Bumbui Tepung untuk Baluran
Campurkan tepung maizena, bawang putih bubuk, garam, dan merica bubuk dalam satu wadah.
2. Balurkan Tahu
Masukkan tahu yang masih sedikit basah ke campuran tepung. Pastikan semua sisi tahu tertutup rata. Diamkan selama ±15 menit agar bumbu lebih meresap.
3. Goreng Hingga Renyah
Panaskan minyak secukupnya, lalu goreng tahu sampai kuning keemasan dan renyah. Angkat dan tiriskan.
4. Haluskan Bumbu Cabe
Blender kasar cabai rawit dan bawang putih tanpa air. Boleh juga diulek jika ingin lebih tradisional.
5. Tumis Bumbu
Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai wangi dan matang. Tambahkan sedikit garam dan merica.
6. Masukkan Tahu
Masukkan tahu goreng ke dalam bumbu tumis. Aduk hingga seluruh permukaan tahu terbalut rata dengan bumbu pedas gurih.
7. Tambahkan Daun Bawang
Matikan api, masukkan irisan daun bawang, lalu aduk sebentar. Sajikan segera selagi hangat.
Tips Anti Gagal Membuat Tahu Cabe Garam:
-
Gunakan tahu putih yang padat agar tidak mudah hancur saat digoreng.
-
Jangan menggoreng tahu dengan api terlalu besar agar tidak cepat gosong.
-
Gunakan cabai rawit merah untuk sensasi pedas maksimal.
Cocok untuk Menu Harian dan Camilan Keluarga
Kalau kamu cari resep masakan tahu sederhana, murah, tapi rasanya mewah, resep ini cocok banget. Apalagi buat kamu yang ingin coba menu kekinian ala restoran, tapi dengan bahan sederhana yang bisa kamu temukan di dapur.
Selamat mencoba resep tahu cabe garam praktis ini, ya. Jangan lupa sajikan saat masih hangat biar makin renyah dan pedasnya terasa!***